
Sabtu (24/09), Upacara Wisuda Program Sarjana, Magister, dan Doktor Teologi Sekolah Tinggi Filsafat Theologi (STFT) Jakarta kembali diselenggarakan pada Sabtu, 24 September 2022 tepat pkl. 09.00-11.45 WIB. Upacara wisuda kali ini berlangsung dengan sistem hybrid, yakni pelaksanaan acaranya berbasis on-site di Aula lantai 1 STFT Jakarta serta berbasis online lewat media Zoom Meeting maupun YouTube. Upacara wisuda turut dimeriahkan oleh para wisudawan/wati, karyawan/wati, dosen, beserta tamu undangan, baik itu secara online ataupun on-site.

Ny. Welhelmina, sebagai Pembawa Acara, menyambut dan menyapa seluruh pihak yang boleh terlibat, berpartisipasi, dan berkenan hadir dalam upacara wisuda. Dengan segala sesuatu yang telah dipersiapkan, para wisudawan/wati bergegas menuju Aula lantai 1 STFT Jakarta, sembari berbaris teratur. Pdt. Septemmy Eucharistia Lakawa, Th.D., selaku Ketua STFT Jakarta juga memberikan sambutan. Sebagai pembuka, keluarga besar STFT Jakarta mengumandangkan lagu kebangsaan nasional, yaitu “Indonesia Raya”, yang dipandu oleh Sdr. Stiven Kurniadijaya Lahunduitan Macpal, S.Si. (Teol.) dan Sdri. Patricia Alva Grace Medyarto, S.Si. (Teol.).

Sebelum memasuki pengumuman/pelantikan para wisudawan/wati, acara lebih dulu dilanjutkan dengan ibadah singkat yang dipimpin oleh Pdt. Otoriteit Dachi, M.Si., selaku Ephorus BNKP. Setelah itu, prosesi Upacara Wisuda Program Sarjana, Magister, dan Doktor Teologi dimulai. Pembacaan serta pemanggilan bagi para wisudawan/wati dimulai dari program doktor, lalu disusul program magister, hingga program sarjana. Dalam keberlangsungannya, para wisudawan/wati masing-masing bergantian naik dan maju ke depan panggung Aula lantai 1 STFT Jakarta secara beraturan sesuai urutan pemanggilannya, untuk menerima pemasangan stola berwarna biru serta hood sebagai tanda peresmian gelar baru, usai nama, judul karyatama/tesis/disertasi, dan predikat kelulusan dibacakan.


