
Sabtu (2/9), Pdt. Prof. Binsar J. Pakpahan mewakili tim pemimpin STFT Jakarta melaksanakan kunjungan ke kantor majelis agung Gereja Kristen Jawi Wetan (GKJW). Kunjungan STFT Jakarta diterima langsung oleh Pdt. Natael Hermwan Prianto, MBA (Ketua) dan Pdt. Dr Agung Siswanto, M.Th (Sekretaris Umum) didampingi oleh dr. Alphinus R. Kambodji, M.M. (Direktur RS. Ibu dan Anak Marsudi Waluya Kauman), bersama Pdt. Nicky Widyaningrum (Sekbid Kesaksian dan Pelayanan), Pdt. Dikky Agung Triatmojo (staff pengajar IPTh. Balewiyata), dan Pdt. Yosep Endro Prasetyo (humas).
Prof. Binsar menyampaikan bahwa GKJW dilihat oleh STFT sebagai salah satu Gereja yang memiliki potensi yang cukup besar, di mana keberadaannya pada masa lalu dan saat ini senantiasa turut mewarnai perjalanan dan berkembangan dunia teologi di negara Indonesia. Meskipun keberadaan GKJW bukan sebagai gereja pendukung STFT-Jakarta secara langsung, namun ada cukup banyak mahasiswa yang diutus untuk melanjutkan studi teologi di STFT-Jakarta. Hal inilah yang menjadi dasar mereka tertarik untuk membangun hubungan kerjasama dengan GKJW.
Menyambut apa yang disampaikan oleh Prof. Binsar, Pdt. Natael pun memberikan penjelasan bahwa beberapa tokoh besar dan berpengaruh di GKJW merupakan alumni dari STFT-Jakarta yang dulu masih dikenal STT-Jakarta. “Tentu GKJW akan menyambut baik tawaran kerjasama ini dan kami akan menindaklanjuti secara serius dalam waktu-waktu yang akan datang. Karena memang dalam beberapa waktu terakhir ini, GKJW sedang menggencarkan bentuk-bentuk kerjasama dengan berbagai pihak, salah satunya adalah rencana membangun kerjasama dengan STFT-Jakarta. Hal itu terjawab sudah dengan kunjungan yang Prof. Binsar lakukan hari ini”, ungkap Pdt. Natael.
Pertemuan pun diakhiri dengan penyerahan cindera mata dari GKJW yang dilakukan oleh Pdt. Natael dan foto bersama dengan segenap hadirin. (humas)
Sumber: Instagram resmi GKJW https://www.instagram.com/p/CwsRfKQJhXg/