Pada Jumat 27 Oktober 2023 hingga Sabtu, 28 Oktober 2023, Sekolah Tinggi Filsafat Theologi Jakarta (STFT Jakarta) mengadakan retreat untuk mahasiswa/i sarjana angkatan 2021. Tema yang diusung pada retreat kali ini adalah”Integritas”. Kegiatan ini dilaksanakan di Rumah Retreat Puspanita, Ciawi. Kegiatan yang berlangsung selama dua hari ini diisi dengan berbagai aktivitas yang menumbuhkan rasa kebersamaan antar-individu mahasiswa/i angkatan 2021.
Sebelum berangkat, seluruh mahasiswa/i angkatan 2021 berkumpul di aula lt. 1 STFT Jakarta untuk melaksanakan briefing dan doa bersama. Setelah melakukan perjalan kurang lebih 1 jam 30 menit, peserta akhirnya tiba di tempat retreat pada pukul 14.45 WIB. Sesampainya di tempat retreat, peserta dipersilahkan untuk beristirahat sejenak sembari menikmati snack yang tersedia. Setelah cukup beristirahat, pada pukul 16.00 peserta berkumpul di aula untuk mengikuti ibadah pembukaan.
Pada pukul 16.30 peserta mengikuti pendalaman materi yang dibawakan oleh Pdt. Indah Sriulina Ginting. Materi yang dibawakan berkaitan dengan tema yaitu tentang integritas. Penyampaian materi yang dibawakan cukup menarik perhatian, sehingga peserta retreat cukup aktif untuk bertanya maupun memberikan respons. Inti dari pendalaman materi ini adalah mengajarkan peserta untuk menjadi pribadi yang memiliki integritas. Setelah pendalaman materi, seluruh peserta makan malam bersama. Ini merupakan makan bersama pertama angkatan 2021 karena dahulu mereka asrama via zoom.
Setelah makan malam, peserta mendengarkan sharing pengalaman yang dibawakan oleh Pdt. Santino. Pengalaman yang dibawakan oleh pembicara cukup menarik sehingga peserta cukup aktif untuk memberikan respons dan pertanyaan. Setelah itu, peserta dibagi ke dalam beberapa kelompok untuk melakukan diskusi kelompok. Diskusi ini merupakan diskusi dari studi kasus yang diberikan oleh fasilitator. Kelompok diminta untuk memberikan saran dan membedah kasus secara holistik. Kelompok juga diminta untuk menunjukkan sifat-sifat integritas ketika memberikan saran. Setelah 45 menit diskusi, seluruh peserta mengikuti pleno dan mendengarkan presentasi dari setiap kelompok.
Setelah diskusi kelompok, peserta mengikuti kegiatan a moment with God dengan menggunakan metode tanah liat. Peserta diminta untuk berefleksi menggunakan tanah liat yang ada. Ada 3 pertanyaan yang dapat digunakan peserta untuk berefleksi. Setelah cukup lama, kegiatan ini selesai. Banyak benda-benda menarik yang dibuat oleh peserta dengan kreativitas dan hasil refleksi masing-masing. Setelah itu, peserta mendapatkan waktu untuk quality time dengan teman-teman seangkatan.
Keesokan harinya, peserta mengikuti ibadah pagi yang dilaksanakan di samping kolam. Suara gemercik air membuat peserta dapat merasakan berkat Tuhan yang begitu indah. Di ibadah pagi ini juga, peserta menceritakan refleksi mereka yang telah mereka buat dengan tanah liat ke teman-teman sekelompoknya. Setelah itu, mereka diminta untuk saling mendoakan satu dengan yang lainnya. Di akhir ibadah, dilaksanakan pengutusan kepada peserta retreat untuk selalu bersyukur akan kasih setia Tuhan.
Setelah ibadah pagi, peserta berkumpul di lapangan untuk mengikuti outbond. Peserta dibagi kedalam 4 kelompok besar. Masing-masing kelompok membuat yel-yel dan nama kelompok. Peserta begitu aktif mengikuti kegiatan ini. Mereka berusaha untuk saling mengalahkan satu dengan yang lainnya. Setelah 1 jam 30 menit, outbond selesai dan peserta kembali ke kamar untuk membersihkan diri dan bersiap untuk mengikuti rangkaian penutupan. Di penutupan, peserta mengisi lembar evaluasi terhadap kegiatan retreat tersebut. Setelah itu, peserta makan siang bersama dan bersiap untuk pulang. Pukul 13.00, seluruh peserta bersama fasilitator kembali ke Jakarta.
Retreat ini sungguh membuat rasa kebersamaan antar-individu angkatan 2021 semakin erat. Mereka semakin mengenal satu dengan yang lainnya dan rasa persaudaraannya begitu erat. JRN