Richard Topping adalah salah satu pelayan di Komite Doktrin Gereja untuk gereja nasional saat ini. Selain itu ia juga menjabat sebagai kepala sekolah di Sekolah Teologi Vancouver. Ia juga merupakan peserta dalam Kolokium Perjanjian Baru Vancouver yang memprakarsai kelompok pembacaan Karl Barth di St. Andrew’s Hall. Selain itu ia juga pengkhotbah reguler di daerah Vancouver dan dosen di seluruh negeri dalam bidang kepemimpinan pastoral dan arahan strategis. Saat ini dia juga aktif melayani di Komite Doktrin Gereja untuk gereja nasional.
Dalam kuliah yang diberikannya, Topping menggunakan teologi Barth yang membantu Toping dalam menghadapi persoalan-persoalan di Kanada. Beberapa orang sering menggunakan Teologi guna menggeneralisasikan setiap permasalahan manusia dengan agama atau kepercayaan. Namun dalam kenyataannya, permasalahan seseorang tidak selalu harus dihubungkan dengan ‘takdir’ Tuhan. Menanggapi persoalan-persoalan tersebut, Teologi Barth hadir untuk mengatakan bahwa sebagai murid Yesus setiap orang harus sadar akan perannya di tengah-tengah dunia. Dengan begitu Tuhan bukan lagi hanya sekedar penjelasan. Dengan demikian menjadi tantangan bagi setiap teolog untuk menyajikan teologi yang tetap teologis.

Link Video Kuliah Umum:
Senin, 14 Januari 2019: https://youtu.be/WwLQQvosuIM
Kamis, 17 Januari 2019: https://youtu.be/oiOr6kpYJZM

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *